Penjelasan Kemenag Soal Pembatasan Usia Calon Jemaah Haji

Kamis, 14 April 2022 – 21:04 WIB
Penjelasan Kemenag Soal Pembatasan Usia Calon Jemaah Haji - JPNN.com Jogja
Tempat manasik haji. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Pemerintah Arab Saudi memberlakukan aturan baru tentang batas usia maksimal calon jemaah haji yang akan berangkat tahun ini.

Disebutkan bahwa hanya calon jemaah di bawah 65 tahun yang diizinkan untuk menunaikan ibadah haji.

Menyikapi aturan tersebut, Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta meminta calon jemaah haji yang berusia lebih dari 65 tahun agar tidak khawatir.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta Nur Abadi mengatakan pemerintah Indonesia tidak bisa berbuat banyak karena aturan tersebut merupakan kebijakan pemerintah Arab Saudi.

Meskipun akan ada pemangkasan jumlah jemaah yang nantinya diberangkatkan ke tanah suci, Nur memastikan calon jemaah yang berusia lebih dari 65 tahun tidak akan kehilangan porsi di daftar tunggu.

Menurut dia, aturan syarat maksimal usia tersebut dilakukan karena penyelenggaraan ibadah haji pada tahun ini masih dalam masa pandemi Covid-19.

Selain syarat usia, juga diatur syarat kewajiban vaksinasi Covid-19 dan vaksinasi meningitis untuk calon jemaah.

Kuota jemaah calon haji di Kota Yogyakarta yang masuk dalam daftar tunggu keberangkatan 2020 sekitar 300 orang.

Ada syarat batas usia maksimal calon jemaah haji yang akan berangkat tahun ini, yaitu maksimal 65 tahun. Begini penjelasan Kemenag.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News