PWNU DIY Sedang Muskerwil, KGPAA Paku Alam X Punya Pesan Penting

Senin, 30 Mei 2022 – 11:34 WIB
PWNU DIY Sedang Muskerwil, KGPAA Paku Alam X Punya Pesan Penting - JPNN.com Jogja
Wakil Gubernur DIY KGPAA Paku Alam X. Foto: Humas Pemda DIY

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Wakil Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) KGPAA Paku Alam X membuka Musyawarah Kerja Wilayah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) DIY Masa Khidmat 2022-2027 pada Sabtu (28/5).

Sri Paduka dalam sambutannya mengatakan bahwa NU mengambil peran penting dalam menjaga NKRI melalui bingkai ibadah yang menegaskan bahwa cinta tanah air merupakan salah satu upaya aktualisasi nyata keimanan.

Menurut Sri Paduka, NU memiliki fungsi jam'iyyah diniyyah ijtima’iyyah atau organisasi sosial keagamaan.

“NU harus tampil trengginas untuk menyegarkan Pancasila agar menjadi living ideology bangsa Indonesia. Dalam arti menjadikan Pancasila sebagai filosofi yang membumi, dengan secara berkelanjutan memberikan makna baru melalui penafsiran kritis sesuai zaman,” kata dia.

NU dikatakannya sudah selayaknya mampu menjadi garda terdepan untuk mempertahankan NKRI dengan Islam Nusantaranya dan Pancasila sebagai Darussalam.

Lebih lanjut, dirinya berharap musyawarah kerja ini akan mampu menghasilkan rekomendasi yang nantinya dapat disampaikan kepada pemerintah.

Kemudian, menjadi modal untuk bekerja sama dalam menyelesaikan permasalahan yang ada di masyarakat.

Para pengurus PWNU DIY, lanjutnya, dapat mengimbau kepada warga Nahdliyin untuk tetap menjaga khittah NU terutama dalam bidang kemasyarakatan agar berpegang pada prinsip tawassuth. 

PWNU DIY diharapkan terus memperjuangkan komitmennya menangani permasalahan di masyarakat. Wakil Gubernur DIY punya pesan penting.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News