Buntut Bentrokan Antarpenonton di Seven Sky Lippo Plaza, Satu Orang jadi Tersangka

Rabu, 15 Juni 2022 – 09:09 WIB
Buntut Bentrokan Antarpenonton di Seven Sky Lippo Plaza, Satu Orang jadi Tersangka - JPNN.com Jogja
Ilustrasi - Bentrokan antarpenonton di Seven Sky Lippo Plaza. Foto: Ilustrasi/ Grafis: Rahayuning Putri Utami/JPNN.com

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Bentrokan antarpengunjung konser musik terjadi di pintu masuk Seven Sky Lippo Plaza, Kota Yogyakarta pada Minggu (12/6) malam.

Video tentang bentrokan antarpengunjung di Lippo Plaza Mal itu beredar di media sosial.

Kejadian tersebut menyebabkan sejumlah orang mengalami luka serius sehingga harus dirawat di rumah sakit.

Buntut kejadian itu, polisi menetapkan Expo Productions selaku penyelenggara konser musik sebagai tersangka.

Menurut Kapolsek Gondokusuman Kompol Surahman, penyelenggara konser tidak mengurus izin untuk acara yang digelar.

"Kelalaian daripada penyelenggara karena tanpa izin resmi dari pihak kepolisian," ujar dia saat dihubungi pada Selasa (14/6).

Surahman mengatakan penyelenggara konser semestinya tetap mengajukan surat izin keramaian meskipun acara itu bersifat reguler.

Menurut dia, Surat Tanda Terima Pemberitahuan (STTP) yang diberikan setiap bulan tidak cukup mewakili izin kegiatan konser yang dihadiri penonton dalam jumlah besar.

Buntut peristiwa bentrokan antarpenonton konser musik di Seven Sky Lippo Plaza, polisi menetapkan penyelenggara acara sebagai tersangka. Dijerat pasal apa?
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News