Seorang Ibu Datang, Ada Tangis Haru di Acara Wisuda UIN Sunan Kalijaga

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - UIN Sunan Kalijaga melaksanakan acara wisuda yang berlangsung pada 15-16 Juni 2022 di Gedung Prof. H.M. Amin Abdullah.
Pada periode kali ini UIN Sunan Kalijaga mewisuda sebanyak 1.199 lulusan baru.
Prosesi wisuda tahun ini juga sudah dihadiri oleh seluruh orang tua atau wali wisudawan.
Hadir dalam prosesi tersebut Staf Khusus Menteri Agama RI Dr. Mahmud Syaltout Syahidulhaq Qudratullah.
Di hadapan ribuan wisudawan, Mahmud mengatakan bahwa alumni UIN Sunan Kalijaga ini menyandang dua nama sekaligus, yaitu sarjana dan ulama.
"Ia harus dapat mengimplementasikan dan mengembangkan keilmuannya untuk kemajuan masyarakat sekaligus harus dapat menebarkan nilai-nilai Islam untuk kebaikan keberadaban," kata dia.
Selain itu, para wisudawan diminta untuk bangga membawa nama kampus di masyarakat.
"Yakinlah bahwa UIN Sunan Kalijaga memiliki banyak keunggulan dari kampus mana pun," ucap Mahmud.
Kehadiran seorang ibu telah membuat tangis haru pecah di acara wisuda UIN Sunan Kalijaga pada Kamis (16/6).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News