UNY Meluluskan 937 Wisudawan, Dengarkan Pesan Pak Rektor
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menggelar wisuda periode Juni secara daring dan luring di Auditorium pada Sabtu (22/6).
Wisuda periode ini diikuti sebanyak 937 orang, 342 di antaranya mengikuti secara luring dan 595 orang secara daring.
Rektor UNY Prof Sumaryanto mengatakan pendidikan merupakan investasi peradaban sebuah bangsa karena dapat membuat sebuah negara menjadi kuat dan maju.
Menurutnya, setiap negara menyusun berbagai strategi pembangunan generasi penerusnya melalui pendidikan yang berkualitas.
“Kami berharap para wisudawan wisudawati dapat mendukung berbagai kebijakan atau program pemerintah dalam bidang pendidikan," katanya.
Ia mengatakan bahwa prioritas utama pemerintah adalah Pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas untuk dapat berkompetisi dan berinovasi.
Para wisudawan dan wisudawati ini, lanjutnya, telah menjadi bagian penting dalam usaha pembangunan SDM yang unggul pada kompetensinya masing-masing.
"Proses pembelajaran yang waktu kemarin belum dapat berjalan dengan normal, tetapi faktor kualitas tidak dapat kita abaikan” kata Sumaryanto.
Universitas Negeri Yogyakarta menggelar acara wisuda periode Juni di Auditorium pada Sabtu (25/6).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News