Lihat, Ada Kampung Sayur di Kota Jogja, Patut Ditiru
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Di jantung Kota Yogyakarta ternyata ada satu kelurahan yang memanfaatkan pekarangan rumah untuk menanam berbagai jenis sayuran.
Selama bertahun-tahun, warga Kampung Sayur Asoka yang terletak di Kelurahan Klitren, Yogyakarta konsisten menanam dan memanen sayur untuk memenuhi kebutuhan mereka.
Kampung Sayur Asoka dapat dikategorikan sebagai kampung pangan lestari karena warga bisa memenuhi kebutuhan sayur, karbohidrat, dan protein dengan budidaya ikan.
Ketua Kampung Sayur Asoka Ermin Rukmiyati bercerita kegiatan bercocok tanam itu dimulai sejak 2015, diawali oleh ibu-ibu yang memanfaatkan lahan pekarangan untuk menanam sayur.
"Kami ingin memiliki kegiatan yang bisa berjalan berkesinambungan. Tidak hanya semusim atau saat ada perlombaan saja," katanya.
Setelah berjalan cukup lama, terbentuklah kelompok tani yang didampingi langsung oleh Pemerintah Kota Yogyakarta.
"Selain memanfaatkan pekarangan rumah, kegiatan menanam juga memanfaatkan tanah fasilitas umum. Hasil di pekarangan biasanya dinikmati untuk konsumsi keluarga, tetapi produk di fasilitas umum sudah dijual ke warung-warung makan," katanya.
Ia berharap keberadaan kampung sayur bisa makin berkembang dan nantinya meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar.
Di Kota Yogyakarta ada Kampung Sayur Asoka, tempat warganya menanam sayuran di pekarangan rumah. Lihat, apa yang mereka tanam.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News