Malioboro Akan Terlihat Beda Saat Perayaan HUT ke-266 Kota Yogyakarta

Rabu, 28 September 2022 – 14:01 WIB
Malioboro Akan Terlihat Beda Saat Perayaan HUT ke-266 Kota Yogyakarta - JPNN.com Jogja
Salah satu sudut Malioboro. Foto: Antara

Selain itu, kegiatan rutin di Malioboro seperti pentas Sekar Rinonce juga akan tetap berlangsung di depan Pasar Beringharjo, gerbang Kepatihan, dan di depan Teras Malioboro 2 mulai pukul 18.00 WIB.

Sekar Rinonce adalah pentas seni yang menampilkan kesenian tradisional dan kontemporer untuk menghibur pengunjung yang datang ke Malioboro.

Sekar Rinonce menghadirkan seniman-seniman yang selama ini berada di kawasan Malioboro dan dari sanggar seni di Kota Yogyakarta.

“Melalui Sekar Rinonce, kami ingin mengingatkan kembali bahwa Malioboro juga merupakan wadah untuk atraksi seni dan budaya sehingga kegiatan akan seimbang dengan aktivitas ekonomi,” katanya.

Setelah pentas wayang, pada 5 Oktober di Malioboro juga akan ada kolaborasi dalang, desainer, dan pelaku kesenian lainnya.

“Para desainer akan menampilkan karya yang terinspirasi dari tokoh-tokoh wayang untuk diperagakan di Malioboro. Selain itu, ada juga dagelan, tarian, dan pertunjukan dari salah satu band asal Yogyakarta, yaitu Letto,” katanya. (antara/jpnn)

Pemkot Yogyakarta akan menggelar serangkaian acara di Malioboro saat peringatan HUT ke-266 Kota Yogyakarta.

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News