Bupati Sidak SD di Gunungkidul yang Atapnya Ambrol, Ada Temuan

"Bangunan-bangunan akan saya cek, kejadian ini jadi pembelajaran kita semua. Ke depan, termasuk lelang-lelang itu akan kami lihat, kami cek semuanya agar kejadian seperti ini tidak terjadi lagi," katanya.
Mengenai siswa yang tertimpa atap bangunan sekolah, Sunaryanta mengatakan bahwa jumlahnya 12 orang dan kebanyakan mengalami luka ringan.
"Saya tadi mendapat laporan ada 12 korban, sebelas di antaranya luka ringan dan ada satu yang masih di RSUD Wonosari," katanya.
Kapolsek Playen AKP Hajar Wahyudi mengatakan bahwa sebelas orang mengalami luka ringan dan seorang terluka berat karena tertimpa atap yang ambrol.
"Ada yang lecet, tertimpa serpihan genting di kepala. Adapun yang serius itu bagian tubuh terkena reruntuhan," katanya.
Sepuluh siswa yang tertimpa atap ambrol menjalani perawatan di puskesmas dan dua orang lainnya dirawat di RSUD Wonosari.
"Dua dirawat di RSUD Wonosari, satu sudah pulang, satu masih dirawat, tadi sempat tidak sadar, tetapi sekarang sudah sadar," kata dia. (antara/jpnn)
Atas SD Muhammadiyah di Gunungkidul ambrol dan menimpa belasan siswa. Bupati langsung datang menyidak. Ada yang ganjil dengan konstruksi bangunan.
Redaktur & Reporter : Januardi Husin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News