Jogja Jadi Wilayah Termiskin di Jawa, Anggota Dewan Beri Solusi Konkret

Kamis, 19 Januari 2023 – 09:30 WIB
Jogja Jadi Wilayah Termiskin di Jawa, Anggota Dewan Beri Solusi Konkret - JPNN.com Jogja
Wakil Ketua DPRD DIY Huda Tri Yudiana. Foto: Humas DPRD DIY

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menjadi daerah termiskin di pulau Jawa dengan persentase 11,49 persen.

Data tersebut merujuk pada Badan Pusat Statistik (BPS) per September 2022.

Masalah tersebut mendapat tanggapan serius dari anggota dewan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Huda Tri Yudiana. 

Wakil Ketua DPRD DIY itu mengatakan bahwa terdapat 463,63 ribu warga miskin di Yogyakarta. 

Huda memperinci bahwa data BPS tersebut menyebut garis kemiskinan makanan mendominasi sebesar 72,25 persen.

Menurutnya, Pemerintah Provinsi DIY harus fokus pada upaya pemenuhan kalori makanannya. 

"Jadi, penanganan kemiskinan perlu fokus pada dua hal, pertama memenuhi kalori makanan warga miskin dan kedua di wilayah presentase kemiskinan tinggi," katanya, Rabu (18/1).

Huda menyebut dua wilayah dengan presentase kemiskinan tinggi di DIY adalah Kabupaten Kulon Progo dan Kabupaten Gunungkidul. 

Anggota Dewan ini meminta Pemprov DIY untuk serius menangani masalah kemiskinan. Begini caranya.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News