Langkah Disdikpora Guna Mencegah Kasus Penculikan Anak di Jogja

Kamis, 02 Februari 2023 – 19:46 WIB
Langkah Disdikpora Guna Mencegah Kasus Penculikan Anak di Jogja - JPNN.com Jogja
Ilustrasi - Langkah Disdikpora DIY untuk mencegah kasus penculikan anak. Foto: dokumen JPNN.com/Ricardo

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Isu tentang kasus penculikan anak yang terjadi di beberapa daerah membuat pihak sekolah dan orang tua siswa khawatir.

Di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sendiri sempat muncul beberapa kasus dugaan penculikan anak.

Guna mencegah kasus penculikan anak, Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) DIY meminta semua sekolah di Jogja untuk membentuk tim keamanan.

Kepala Disdikpora DIY Didik Wardaya mengatakan bahwa tim itu nantinya akan memantau keamanan anak selama jam sekolah.

Menurut dia, sekolah perlu memperketat pemantauan, terutama saat jam kepulangan siswa. Tim keamanan sekolah perlu memastikan siapa yang menjemput siswa mereka.

"Terutama tahu siapa yang biasa menjemput, kemudian bagaimana orang tua bisa menjemput anaknya tepat waktu. Itu yang perlu kami perhatikan," ujar Didik Wardaya.

Didik mengatakan sampai saat ini Disdikpora DIY belum menerima laporan adanya kasus penculikan anak. Meskipun begitu, mereka ingin tetap waspada.

"Entah itu seberapa jauh atau berapa persen kebenarannya, paling tidak itu menyadarkan kita semua untuk melindungi anak-anak baik ketika berada di sekolah maupun saat di luar sekolah," kata dia.

Disdikpora DIY ingin agar sekolah meningkatkan kewaspadaan agar tidak ada kasus penculikan anak di Jogja.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia