3 Jenis Pelanggaran Ini Paling Banyak Ditemukan Selama Operasi Progo 2023
jogja.jpnn.com, BANTUL - Ribuan pelanggaran lalu lintas oleh pengendara sepeda motor di Bantul, DIY tercatat dalam Operasi Keselamatan Progo 2023 yang berlangsung selama dua pekan.
Operasi keselamatan Progo 2023 ini berlangsung pada 7-20 Februari.
Menurut Kasat Lantas Polres Bantul Iptu Fikri Kurniawan, pelanggaran lalu lintas didominasi oleh pengendara tidak menggunakan helm, pengendara di bawah umur dan penggunaan knalpot tidak standar.
"Tidak mengenakan helm ada 283 pelanggaran, pengendara di bawah umur ada 175 dan pelanggaran lainnya sebanyak 620 pelanggaran," katanya, Selasa (21/2).
Iptu Fikri mengatakan pihaknya juga banyak mengamankan kendaraan dengan knalpot blombongan.
"Nantinya pemilik bisa mengambil kendaraannya setelah mengganti knalpot blombongan menjadi knalpot standar," ujarnya.
Selain data pelanggaran tadi, Satlantas Polres Bantul turut mencatat data kecelakaan lalu lintas dan tilang elektronik selama operasi ini.
Setidaknya ada 19 kasus kecelakaan lalu lintas selama Operasi Keselamatan Progo 2023.
Selama dua pekan Operasi Keselamatan Progo 2023 di Kabupaten Bantul ada banyak pelanggaran yang ditemukan. Tiga di antaranya mendominasi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News