Jumlah Bus Angkutan Mudik di Jogja untuk Lebaran 2023

Selasa, 11 April 2023 – 07:00 WIB
Jumlah Bus Angkutan Mudik di Jogja untuk Lebaran 2023 - JPNN.com Jogja
Armada bus mudik Lebaran. Foto: Antara

"Saat pandemi kemarin banyak perusahaan yang kolaps sehingga tidak bisa memberikan pelayanan untuk mudik tahun ini," ujar Hantoro.

Tahun ini tidak ada aturan pembatasan penumpang sehingga ia meyakini okupansi atau tingkat keterisian bus akan terus meningkat hingga menyentuh 100 persen mendekati hari-H Lebaran.

"Kami yakin akan terus meningkat. Jika saat ini okupansi penumpang kami masih belum mencapai 10 persen karena sekarang belum mulai masa mudik dan yang namanya bulan puasa enggak ada orang berwisata," kata dia.

Hantoro berharap masyarakat memaklumi apabila makin mendekati Lebaran tarif bus mengalami kenaikan baik untuk bus antarkota antarprovinsi (AKAP) maupun bus pariwisata seiring dengan tingkat kemacetan yang mempengaruhi lama perjalanan.

"Makin mendekati hari-H makin tinggi. Kenaikan tarif itu karena kami juga menanggung risiko kemacetan yang semestinya perjalanan ke Jakarta dua hari, nanti bisa tiga hari sampai empat hari tentu kami menanggung beban," kata dia.

Untuk menjamin keamanan penumpang selama mudik, perusahaan anggota Organda DIY beserta dinas hubungan telah melakukan uji kelaikan guna memastikan kondisi kendaraan laik jalan.

"Kami tidak akan mungkin melewatkan uji kelaikan, kemudian dari dinas ada, dari kementerian juga ada. Untuk awak angkutannya juga disiapkan biaya kesehatan dari Jasa Raharja Cabang Yogyakarta," ujar Hantoro. (antara/jpnn)

Organda DIY telah menyiapkan ratusan bus yang akan melayani pemudik pada Lebaran tahun ini. Jumlahnya menurun jika dibandingkan tahun lalu.

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News