Salah Satu Prodi di UGM Jadi Yang Terbaik di Indonesia Versi EduRank

Sabtu, 29 April 2023 – 09:00 WIB
Salah Satu Prodi di UGM Jadi Yang Terbaik di Indonesia Versi EduRank - JPNN.com Jogja
Ilustrasi - Prodi Antropologi UGM jadi yang terbaik se-Indonesia. Foto: Humas UGM

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Prodi Antropologi, Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada (UGM) mendapatkan peringkat satu se-Indonesia versi EduRank.

Prodi Antropologi menjadi yang terbaik dari sepuluh kampus di Indonesia yang masuk pemeringkatan EduRank.

Prodi Antropologi dipilih menggunakan data 279 sitasi hasil riset 441 akademisi dari sepuluh perguruan tinggi yang selanjutnya digunakan untuk menghitung peringkat publikasi.

Berdasarkan data yang dirilis oleh EduRank, Prodi Antropologi terbaik lainnya berasal dari Universitas Indonesia, Universitas Sebelas Maret, Universita Diponegoro, dan Universitas Brawijaya, Universitas Hasanudin, Universitas Sumatera Utara, Institut Teknologi Bandung, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dan Universitas Negeri Medan.

Kepala Departemen Antropologi Fakultas Ilmu Budaya (FIB) UGM Prof Pujo Semedi bersyukur dengan hasil pemeringkatan dari EduRank yang telah menempatkan Antropologi UGM berada di peringkat satu di Indonesia dan peringkat 21 Asia.

“Kami sangat bersyukur jika Antropologi UGM dapat peringkat tertinggi di Indonesia dan 21 Asia. Tentu saja kami senang,”katanya.

Soal kinerja publikasi internasional bereputasi yang telah menempatkan tingginya hasil pemeringkatan dari EduRank, menurut Pujo, hasil publikasi di kalangan staf memang terhitung tinggi.

"Jumlah publikasi terus meningkat dari tahun ke tahun karena secara teratur staf kami melakukan kolaborasi internasional dengan target publikasi," ujarnya.

Prodi Antropologi UGM menjadi yang terbaik se-Indonesia versi EduRank. Prodi itu juga menempati peringkat 21 Asia dan 465 dunia.
Sumber ugm.ac.id
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia