Universitas Widya Mataram Yogyakarta Bakal Punya Religius Center
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Universitas Widya Mataram (UWM) Yogyakarta akan melanjutkan pembangunan kampus terpadu tahap kedua.
Hal itu disampaikan langsung oleh Rektor UWM Prof Edy Suandi Hamid pada Rabu (21/6).
Edy menjelaskan bahwa pembangunan tahap kedua mencakup gedung Papan Piwulangan I (Gedung Kuliah I), Papan Piwulangan II (Gedung Kuliah II), Widya Nusantara (Gedung Religious Center), Papan Radya (Gedung Perkantoran) dan Widya Pambiji (Gedung Laboratorium).
Nantinya semua aktivitas perkuliahan bakal dipindah seluruhnya ke kampus terpadu yang berada di Jalan Tata Bumi Selatan tersebut.
Terkait pembangunan gedung Religius Center, Edy mengatakan hal ini sebagai wujud untuk memfasilitasi berbagai agama yang dianut mahasiswanya.
"Satu gedung itu (Religius Center) untuk peribadatan," kata Edy.
Baca Juga:
Ia berharap pembangunan semua gedung yang direncanakan rampung pada Maret 2024 sehingga bisa menunjang aktivitas perkuliahan mahasiswa.
"Kampus Mengkubumen bagaimana? Kami kembalikan kepada keraton," ujarnya. (mcr25/jpnn)
Universitas Widya Mataram Yogyakarta bakal melanjutkan pembangunan tahap kedua kampus terpadu. Salah satu yang dibangun adalah gedung Religius Center.
Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Syukron Fitriansyah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News