Bersaing dengan Harvard, UGM Masuk 10 Besar Interaksi Terbanyak di Instagram
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Akun Instagram resmi Universitas Gadjah Mada (UGM) masuk 10 besar kampus dengan interaksi terbanyak versi Emplifi.
Emplifi sendiri merupakan lembaga yang fokus pada big data, digital marketing, branding serta media sosial.
Riset tersebut dilakukan pada seluruh akun Instagram perguruan tinggi ternama di seluruh dunia.
UGM sendiri menempati posisi ke-10 dengan 6.622 interaksi.
UGM bahkan bersaing dengan kampus-kampus elite di dunia seperti The University of Oxford, Harvard University hingga Stanford University.
Sekretaris Rektor UGM Gugup Kismono tak bisa menyembunyikan rasa bangganya atas pencapaian tersebut.
"UGM adalah satu-satunya kampus Indonesia yang masuk 10 besar," ujar Gugup pada Selasa (1/2).
Dia ikut menyinggung pentingnya pengelolaan media sosial bagi sebuah institusi pendidikan.
Menurutnya, media sosial bisa menjadi sarana pengembangan citra sekaligus wadah komunikasi publik.
Melalui pengelolaan media sosial, lanjutnya, penyampaian informasi diharapkan lebih efektif dan bisa menjangkau masyarakat luas.
UGM sendiri memiliki berbagai media sosial yang didesain secara menarik, ramah dan informatif.
"UGM akan terus beradaptasi dengan melakukan berbagai penyesuaian penggunaan bauran media komunikasi," imbuhnya.
Penggunaan beragam media sosial oleh UGM bertujuan untuk menjangkau berbagai kelompok audiens.
"Dengan begitu informasi yang disampaikan dapat semakin menjangkau generasi muda, tetapi tidak meninggalkan generasi sebelumnya," pungkasnya. (mcr25/jpnn)
Akun Instagram resmi Universitas Gadjah Mada masuk jajaran 10 besar dengan jumlah interaksi paling banyak versi Emplifi.
Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Syukron Fitriansyah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News