Sebuah Rumah di Yogyakarta Dilalap Si Jago Merah, Polisi Selidiki Pemicu Kebakaran
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Sebuah rumah di Jl. Bhayangkara, Ngampilan, Kota Yogyakarta dilalap api pada Kamis (10/2).
Kejadian tersebut diketahui sekitar pukul 18.45 WIB oleh Hari Sunarto.
Pada saat kejadian Hari sedang tidur di kamarnya.
Kemudian, ia terbangun karena mencium bau asap dan berusaha mencari sumber bau asap itu.
Seketika, Hari dibuat kaget setelah melihat api yang membakar sebuah tempat untuk memarkir sepeda motor.
"Karena api sudah besar dan adanya kepulan asap Hari berusaha menyelamatkan diri ke luar rumah," kata Kasi Humas Polresta Yogyakarta AKP Timbul Sasana Raharja.
Seorang warga lainnya yang mengetahui peristiwa tersebut lantas memberitahu warga sekitar rumah dan melapor ke Pemadaman Kebakaran Kota Yogyakarta.
Untuk memadamkan api, Damkar Kota Yogyakarta menurunkan 5 unit mobil pemadam.
Kebakaran rumah di Kota Yogyakarta terjadi ketika penghuninya sedang lelap. Beruntung tidak ada korban jiwa.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News