7 Orang Mendaftar Sebagai Balon Lurah Bangunharjo, yang Terpilih Hanya 5, Begini Seleksinya

Senin, 25 Juli 2022 – 17:15 WIB
7 Orang Mendaftar Sebagai Balon Lurah Bangunharjo, yang Terpilih Hanya 5, Begini Seleksinya - JPNN.com Jogja
Sekretariat Panitia Pemilihan Lurah Kalurahan Bangunharjo. Foto: M. Sukron Fitriansyah/JPNN.com

jogja.jpnn.com, BANTUL - Sebanyak tujuh orang mendaftarkan diri sebagai bakal calon (balon) Lurah Bangunharjo, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Sesuai dengan Perda Nomor 34 Tahun 2019 calon lurah yang bisa bersaing maksimal lima orang dan minimal dua orang.

Ketua Panitia Pemilihan Lurah Bangunharjo Nova Kristianto mengatakan jika tujuh pendaftar bakal calon Lurah Bangunharjo lolos pemberkasan, akan diadakan tes.

"Jika sudah tes, diambil lima orang dan ditetapkan sebagai calon lurah pada 2 September. Sekaligus, nanti akan ada undian nomor urut," ucap Nova kepada JPNN Jogja, Senin (25/7).

Ia menjelaskan tes tersebut meliputi tiga jenis yaitu pembobotan, tes pontensi akademik dan uraian budaya lokal.

Untuk pembobotan sendiri mencakup pembobotan pendidikan, pengalaman kerja di bidang pemerintahan dan usia.

"Jadi, misalnya balon ini lulusan S3 itu dia sudah menabung nilai 70, punya pengalaman kerja di pemerintahan itu 20 dan usia tidak ada tingkatan semuanya 10," imbuhnya. 

Untuk balon dengan jenjang pendidikan SMA pembobotan nilainya sebesar 25.

Tujuh orang mendaftarkan diri sebagai bakal calon (balon) Lurah Bangunharjo, Bantul. Padahal, yang akan maju maksimal 5 orang. Begini tahapan seleksinya.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News