KPU Antisipasi Rendahnya Partisipasi Pemilih Disabilitas di Kulon Progo

Sabtu, 21 Oktober 2023 – 20:01 WIB
KPU Antisipasi Rendahnya Partisipasi Pemilih Disabilitas di Kulon Progo - JPNN.com Jogja
Ilustrasi - Ilustrasi pemilih disabilitas. Foto: arsip JPNN.com/Ricardo

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Partisipasi pemilih disabilitas di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta masih tergolong rendah.

Berdasarkan data dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kulon Progo, pada Pemilu 2019 partisipasi pemilih disabilitas di sana hanya 42 persen, jauh di bawah target nasional 77 persen.

Oleh karena itu, KPU Kulon Progo ingin mengantisipasi rendahnya partisipasi politik pemilih disabilitas pada Pemilu 2024.

Anggota KPU Kulon Progo Hidayatut Toyyibah mengatakan mereka kesulitan untuk mengantisipasi tanda-tanda partisipasi masyarakat. KPU Kulon Progo akan bekerja sama dengan Lembaga Kajian Islam dan Sosial (LKiS).

"Kami berusaha mencapai target partisipasi disabilitas dengan bekerja sama dengan LKiS dan kelompok disabilitas di desa," ucap dia.

Menurut data KPU Kulon Progo, ada 4.721 pemilih disabilitas di daerah itu, termasuk 1.879 pemilih dengan disabilitas fisik, 1.506 pemilih dengan disabilitas mental, 475 pemilih dengan disabilitas netra, 376 pemilih dengan disabilitas wicara, 243 pemilih dengan disabilitas intelektual, dan 242 pemilih dengan disabilitas rungu.

Menurut Hidayatut, KPU Kulon Progo akan melakukan sosialisasi kepada keluarga untuk membantu penyandang disabilitas fisik berat hadir di tempat pemungutan suara (TPS).

Hal ini disebabkan oleh fakta bahwa prosedur TPS sulit diakses sehingga membuat rendahnya partisipasi politik pemilih dengan disabilitas.

KPU Kulon Progo ingin agar paritisipasi pemilih disabilitas di daerah itu cukup tinggi pada Pemilu 2024.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia