Jokowi Pengin Bertemu Megawati, Minta Sri Sultan HB X Memfasilitasi?
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Presiden Jokowi disebut meminta bantuan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X untuk mempertemukannya dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Hal tersebut diungkapkan oleh Pengamat Militer Connie Rahakundini Bakrie.
Connie menyebut ia sempat bertemu dan berbincang dengan Sri Sultan di sebuah acara di Jakarta.
Seperti yang diketahui, hubungan Jokowi dan putri proklamator Ir Soekarno tersebut sedang merenggang.
Sri Sultan Hamengku Buwono X membenarkan permintaan memfasilitasi pertemuan tersebut.
"Betul, tetapi kan saya menunggu presiden. Saya akan menjembatani ya kan terserah presiden. Ya monggo kalau presiden memerlukan," katanya Sri Sultan Hamengku Buwono X pada Senin (12/2).
Baca Juga:
Sri Sultan Hamengku Buwono X mengatakan bahwa mengatakan dirinya bersedia apabila diminta memfasilitasi pertemuan tersebut.
"Ya terserah bapak presiden mau perlu ketemu mbak Mega mau saya fasilitas nggak? Kalau mau ketemu sendiri kan syukur," kata Sultan. (mcr25/jpnn)
Terungkap bahwa Sri Sultan Hamengku Buwono X dimintai presiden untuk memfasilitasi pertemuan dengan Megawati Soekarnoputri.
Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Syukron Fitriansyah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News