Ini Dia 4 Pimpinan DPRD DIY Masa Jabatan 2024-2029

Kamis, 24 Oktober 2024 – 13:45 WIB
Ini Dia 4 Pimpinan DPRD DIY Masa Jabatan 2024-2029 - JPNN.com Jogja
Pengambilan sumpah jabatan pimpinan DPRD DIY periode 2024-2029 pada Rabu (23/10). Foto: Humas DPRD DIY

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Empat pimpinan DPRD DIY periode 2024-2029 mengambil sumpah jabatan pada Rabu (23/10).

Acara tersebut dihadiri gubernur dan wakil gubernur DIY, Forkopimda, anggota DPRD DIY dan perwakilan partai politik di DIY.

Keempat pimpinan DPRD DIY yang baru tersebut adalah Nuryadi selaku ketua dari PDIP, Wakil Ketua 1 Budi Waljiman dari Gerindra, wakil ketua 2 Imam Taufik dari PKS dan wakil ketua 3 Umaruddin Masdar dari PKB.

Seusai dilantik, Nuryadi mengatakan komitmennya dalam menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab.

“Dengan peran ini, kami berharap dapat berkontribusi nyata dalam menjawab tantangan yang ada di DIY. Tantangan yang mencakup pengembangan ekonomi, kesejahteraan sosial, hingga penguatan sektor pariwisata dan kebudayaan,” katanya. 

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X mengatakan ada banyak agenda yang telah menanti dalam upaya menyejahterakan masyarakat. 

"Pimpinan dan anggota dewan dapat mendukung dengan bekerja bersama Pemerintah Daerah DIY menerjemahkan konsep otonomi kedalam berbagai perangkat hukum dan peraturan daerah yang diperlukan bagi kemandirian dan kesejahteraan rakyat DIY,” kata Ngarsa Dalem. 

Sri Sultan berharap DPRD DIY menjalankan tugas legislatifnya dengan baik. (mcr25/jpnn)

Empat pucuk pimpinan DPRD DIY dilantik, siapa saja mereka?

Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Sukron Fitriansyah

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News