Cara Mengatur Pola Tidur Selama Bulan Puasa, Gampang
Dokter Nugroho menyarankan agar kita memajukan jam tidur dari biasanya.
"Jika akan melakukan salat Tahajud dan sahur pukul 03.00, sebaiknya jam tidur mulai pukul 21.00," saran dia.
Perubahan pola tidur dimulai sejak berpuasa, dilakukan secara bertahap dan konsisten sehingga tubuh dapat membentuk irama tidur yang baru.
Apabila memungkinkan, dia menyarankan Anda untuk tidur sesaat selama 20 menit pada petang hari.
Setelah satu bulan menjalani pola tidur yang berbeda sepanjang Ramadan, Anda bisa mengembalikan pola tidur seperti biasa.
Nugroho menyarankan untuk mengembalikan pola tidur seperti dahulu secara bertahap.
"Jika diperlukan, gunakan alarm untuk menjaga agar tidak terjadi jam tidur yang berlebihan," ucapnya. (Antara/mar3/jpnn)
Dokter Nugroho dari IDI memberikan tips cara mengatur pola tidur sepanjang bulan puasa. Jangan sampai kekurangan waktu tidur , Lur.
Redaktur & Reporter : Januardi Husin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News