Lebaran Telah Usai, Apa Kabar Harga Kebutuhan Pangan?
jogja.jpnn.com, GUNUNGKIDUL - Menjelang Lebaran 2022 harga sejumlah kebutuhan pangan di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) meroket.
Hal itu biasa terjadi setiap tahunnya dan diprediksi bakal kembali normal setelah Lebaran.
Berkurangnya permintaan akan kebutuhan pangan membuat harga mulai turun seperti saat sebelum Lebaran.
Kepala Seksi Distribusi, Bidang Perdagangan, Dinas Perdagangan (Disdag) Gunungkidul Sigit Haryanto mengatakan ada beberapa komoditas pangan yang harganya mengalami penurunan signifikan.
Harga daging sapi yang sempat menyentuh kisaran Rp 160 ribu per kilogram kini menjadi Rp 135 ribu.
Harga daging ayam berkurang dari Rp 55 ribu per kilogram menjadi Rp36 ribu per kilogram.
"Saat ini harganya terus turun," kata Sigit, Selasa (17/5).
Menurut Sigit, turunnya harga tersebut dipengaruhi langsung oleh tingkat permintaan.
Tingginya permintaan terhadap komoditas pangan saat Lebaran 2022 membuat harga-harga meroket. Setelah Lebaran, apakah harga-harga kembali normal?
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News