29 Ternak di Bantul Terpaksa Dipotong karena Terjangkiti PMK
"Jika peternak jaga kebersihan mau merawat dan mengobati, yang sakit cepat sembuh. Kalau malas dan mengandalkan petugas, makin lama sembuhnya. Peternak harus mau membersihkan dan berikan obat tradisional," katanya.
Terkait dengan vaksin PMK, kata dia, pihaknya sudah mengajukan ke Kementerian Pertanian karena vaksin tersebut akan diproduksi oleh pemerintah pusat untuk didistribusikan ke seluruh daerah yang membutuhkan.
"Untuk vaksin PMK, kami masih menunggu, mudah-mudahan minggu depan. Untuk Bantul berapa jumlahnya tidak tahu, tetapi kalau untuk DIY diberikan 4.000 dosis. Bantul diberi berapa pun kami terima," katanya. (antara/jpnn)
Lebih dari seribu ternak di Bantul telah suspek PMK. Enam ekor di antaranya mati dan 29 lainnya terpaksa dipotong.
Redaktur & Reporter : Januardi Husin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News