19 Rekomendasi Pansus PKL Malioboro, Wajib Dijalankan Pemkot Yogyakarta

Senin, 18 Juli 2022 – 20:32 WIB
19 Rekomendasi Pansus PKL Malioboro, Wajib Dijalankan Pemkot Yogyakarta - JPNN.com Jogja
Teras Malioboro. Foto: M. Syukron Fitriansyah/JPNN

Selain itu, pansus juga meminta agar pemerintah daerah segera memberikan solusi kepada komunitas selain pedagang kaki lima yang terdampak relokasi dan kehilangan mata pencaharian, seperti pendorong gerobak, pedagang asongan, hingga pelaku seni yang menggantungkan hidup di Kawasan Malioboro.

Pansus bahkan menyoroti dugaan pelanggaran pedagang yang memiliki beberapa kios di Teras Malioboro 1 dan 2.

Harus ada penyelidikan dan sanksi yang tegas apabila hal itu terbukti.

"Kami meminta pedagang rutin membuka kios mereka. Jika tidak, kami merekomendasikan agar kios diambil kembali oleh pemerintah daerah," katanya.

Selain itu, Pansus PKL Malioboro juga menyoroti beberapa fasilitas di Teras Malioboro, seperti akses pintu masuk di sisi timur, perbaikan sanitasi, dan perbaikan sirkulasi udara serta menambah toilet.

"Pemerintah daerah juga perlu memastikan agar lokasi lama di sepanjang Jalan Malioboro tidak lagi digunakan untuk berjualan," katanya. (antara/jpnn)

Pansus PKL Malioboro memberikan 19 rekomendasi yang harus dijalankan oleh Pemerintah Kota Yogyakarta terkait dengan kebijakan relokasi PKL Malioboro.

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia