Soal Polemik Jilbab di SMAN 1 Banguntapan, Anggota Dewan: Solusinya Saling Memaafkan

"Harapan saya dengan saling memaafkan akan mendinginkan suasana dan lebih fokus pada solusi permasalahan. Apalagi di Yogyakarta yang sangat menjunjung budaya luhur dan toleransi," ujarnya.
Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini khawatir apabila polemik ini terus meruncing, akan panjang dan melebar ke mana-mana.
"Ini akan berakibat negatif bagi siswa karena ada tekanan batin yang menyebabkan masalahnya makin besar," jelasnya.
Di sisi lain, ia juga khawatir hal ini berdampak pada munculnya ketakutan guru-guru lainnya.
Huda turut mendesak Disdikpora DIY segera menyelesaikan masalah ini agar tak berlarut-larut.
"Jangan sampai juga melebar sehingga berpotensi menimbulkan konflik sosial," ujarnya. (mcr25/jpnn)
Anggota dewan memberi solusi dalam polemik dugaan pemaksaan berjilbab di SMAN 1 Banguntapan. Sebaiknya para pihak saling memaafkan.
Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Syukron Fitriansyah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News