Warga Sleman Bisa Tahu Mana Ternak yang Sudah Divaksin PMK, Pakai Aplikasi Identik PKH

"Kegiatan diawali dari Wilayah Dusun Srunen Glagaharjo Cangkringan sejumlah 100 ekor ternak pada hari ini sampai dengan selesai. Ternak di Kabupaten Sleman yang ditargetkan akan dipasang eartag sebanyak 37.000 ekor sapi dan kerbau," ucapnya.
Penandaan ternak ini dilakukan pada hewan rentan PMK seperti sapi, kerbau, kambing, domba dan babi. Hewan yang telah diberi tanda pengenal atau identitas dilakukan pendataan melalui input data identitas hewan dan identitas pemilik (peternak) pada aplikasi Identik PKH.
"Harapannya dengan penandaan dan pendataan secara digital ini dapat mendukung optimalisasi pelaksanaan pengendalian dan pencegahan perluasan kejadian PMK di lapangan, serta untuk mengetahui jumlah populasi hewan, status reproduksi, dan distribusi melalui penerapan teknologi informasi dan komunikasi," katanya. (antara/jpnn)
Masyarakat Sleman akan bisa mengetahui mana ternak yang sudah divaksin PMK dan mana yang belum. Cukup pakai aplikasi bernama Identik PKH.
Redaktur & Reporter : Januardi Husin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News