Ini Tempat Pengolahan Sampah Anorganik di Yogyakarta, Sedang Dipersiapkan

Rabu, 02 November 2022 – 21:03 WIB
Ini Tempat Pengolahan Sampah Anorganik di Yogyakarta, Sedang Dipersiapkan - JPNN.com Jogja
Ilustrasi kegiatan Bank Sampah. Foto: dok website KLHK

“Harapannya, pada November 2023, TPST Nitikan 2 sudah bisa digunakan untuk pengelolaan sampah organik dan anorganik,” katanya.

Selain menyiapkan fasilitas pengelolaan sampah anorganik, DLH Kota Yogyakarta juga mendorong masyarakat untuk memilah dan mengelola sampah sejak dari rumah tangga.

“Memisahkan sampah anorganik dan organik. Sampah anorganik masuk ke bank sampah yang jumlahnya sudah cukup banyak di Kota Yogyakarta, 565 bank sampah atau hampir setiap RW memiliki,” ucapnya.

Skema pengelolaan sampah anorganik sejak dari rumah tangga diharapkan dapat menurunkan volume sampah yang dibuang ke TPA Piyungan hingga 80 ton per hari. Yogyakarta rata-rata membuang sampah 350 ton per hari ke TPA Piyungan.

Sedangkan sampah organik juga diupayakan dikelola oleh masyarakat melalui bank sampah dengan program biopori sehingga sampah yang dibuang ke TPA Piyungan adalah sampah residu. (antara/jpnn)

Pemkot Yogyakarta sedang mempersiapkan tempat pengolahan sampah anorganik demi memperpanjang umur TPA Piyungan.

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia