Boleh Liburan ke Lereng Gunung Merapi, Tetapi...

Sabtu, 31 Desember 2022 – 09:15 WIB
Boleh Liburan ke Lereng Gunung Merapi, Tetapi... - JPNN.com Jogja
Wisata jip di lerang Gunung Merapi. Foto: Antara

jogja.jpnn.com, SLEMAN - Pemerintah Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengizinkan wisatawan untuk berlibur di kawasan lereng Gunung Merapi.

Namun, pelancong wajib mengikuti arahan mitigasi bencana jika cuaca sedang tidak bersahabat.

Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa mengatakan jika terjadi hujan lebat, pihak terkait akan melakukan langkah-langkah antisipasi kebencanaan.

Danang Maharsa bersama Kapolresta Sleman AKBP Imam Rifai dan Komandan Kodim (Dandim) Sleman Letkol Arm Danny Arianto Pardamean telah meninjau lokasi terdampak cuaca ekstrem di wilayah Sleman Utara pada Jumat (30/12).

Tinjauan tersebut dilakukan di tiga lokasi yaitu Kalikuning Lereng Merapi, Jembatan Plunyon yang berada di wilayah Kapanewon (Kecamatan) Cangkringan dan Tlogo Putri di wilayah Kapanewon Pakem.

Sebelumnya, pada Kamis (29/12) hujan deras yang turun di kawasan lereng Merapi mengakibatkan tiga jip wisata terjebak di aliran Kali (Sungai) Kuning.

Pada saat yang sama, hujan deras juga mengakibatkan tebing di kawasan wisata Tlogo Putri Kaliurang dan Jembatan Plunyon Cangkringan mengalami longsor.

"Kami melakukan pemantauan beberapa lokasi bencana akibat hujan deras di Lereng Merapi kemarin. Pemantauan ini kami lakukan untuk memastikan secara langsung dampak dari hujan deras," katanya.

Pemkab Sleman mengizinkan wisatawan untuk berkunjung ke lereng Gunung Merapi meskipun cuaca ekstrem sedang melanda. Namun, ada yang perlu diperhatikan.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News