217 Kasus Kekerasan di Kota Jogja, Korban Perempuan dan Anak Paling Banyak

Rabu, 29 November 2023 – 22:01 WIB
217 Kasus Kekerasan di Kota Jogja, Korban Perempuan dan Anak Paling Banyak - JPNN.com Jogja
Jumlah kasus kekerasan di Kota Jogja. Foto: Antara

Sarmin mengatakan tingginya data kasus kekerasan di Kota Yogyakarta seiring dengan upaya sosialisasi dan edukasi yang terus digencarkan sehingga kesadaran masyarakat, khususnya korban kekerasan untuk melapor meningkat.

Terbitnya Undang-Undang (UU) tentang Tindak Pidana Kekersan Seksual (TPKS) juga dinilai banyak berkontribusi meningkatkan kesadaran masyarakat terkait kekerasan di sekitarnya.

"Stigma terhadap korban kekerasan memang masih ada. Justru tujuan kami melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat secara langsung untuk menghilangkan itu karena kalau nanti yang mendominasi perasaan malu melapor, itu akan menjadi bom waktu," ujar dia.

Sarmin menambahkan bahwa Pemkot Jogja sedang menyiapkan rumah aman bagi korban kekerasan. Rumah aman itu mulai efektif difungsikan pada Januari 2024.

"Rencananya mulai kami fungsikan Januari (2024). Sekarang sedang mendekati selesai, kami sedang siapkan. Ada bed-nya, ada lemari, dan ada televisi-nya," kata Sarmin. (antara/jpnn)

Kasus kekerasan di Kota Yogyakarta yang masuk ke sistem Siga tercatat sebanyak 217. Korban paling banyak adalah perempuan dan anak-anak.

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia