Curhat Pemeran Film Dirty Vote, Dicap Kader PDIP, Komunis hingga Adik Mahfud MD

Rabu, 14 Februari 2024 – 08:33 WIB
Curhat Pemeran Film Dirty Vote, Dicap Kader PDIP, Komunis hingga Adik Mahfud MD - JPNN.com Jogja
Pemeran film dokumenter Dirty Vote Zainal Arifin Mochtar menjadi narasumber di Fisipol UGM pada Selasa (13/2). Foto: M. Sukron Fitriansyah/JPNN.com

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Pemeran film dokumenter Dirty Vote Zainal Arifin Mochtar mengungkapkan bahwa dia mendapatkan enam tuduhan setelah film tersebut viral.

Dalam film garapan Dandhy Laksono tersebut menampilkan tiga akademisi sebagai tokoh utama, yaitu Zainal Arifin Mochtar, Bivitri Susanti dan Feri Amsari.

Dosen di Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) tersebut mengaku banyak warganet yang mencap dirinya sebagai kader PDIP, komunis dan radikal.

"Satu-satunya baju merah yang saya punya adalah Chicago Bulls. Kebanyakan baju saya hitam atau biru donker," kata pria yang akrab disapa Uceng tersebut.

Selain tuduhan tadi, Uceng juga dicap sebagai kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

"Ada yang bilang PKS. Walaupun tuduhan PKS itu lebih banyak ke Feri. Mungkin karena janggutnya lebih panjang," kata Zainal.

Kemudian, ia turut dituduhan terafiliasi dengan cawapres Mahfud MD hanya karena pernah tergabung dengan tim Reformasi Hukum.

Terakhir, Zainal bahkan dicap sebagai adik dari mantan Menko Polhukam Mahfud MD. (mcr25/jpnn)

Pemeran film dokumenter Dirty Vote Zainal Arifin Mochtar curhat dia dibanjiri tuduhan setelah film tersebut viral.

Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Syukron Fitriansyah

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia