Seorang Warga Gunungkidul Suspek Antraks

Jumat, 08 Maret 2024 – 10:50 WIB
Seorang Warga Gunungkidul Suspek Antraks - JPNN.com Jogja
Lahan bekas ditemukannya kasus antraks. Foto: Antara

"Kalau mengonsumsi daging, pastikan dari hewan yang sehat dan rebus sampai matang," katanya.

Panewu Gedangsari Eko Kristianto mengatakan seorang warga Padukuhan Kayoman, Kalurahan Serut diduga suspek antraks. Namun demikian, pihaknya juga belum mengetahui secara pasti karena masih ditelusuri.

Ia menyebut jika ada sapi yang mati di rumah warga suspek antraks tersebut.

"Kebetulan di rumahnya ada sapi mati, tetapi tidak disembelih dan Puskeswan melakukan penguburan sapi," kata Eko.

Bupati Gunungkidul Sunaryanta mengingatkan kepada masyarakat jika ada hewan ternak mati untuk tidak dikonsumsi atau sering disebut brandu. Lebih baik dikuburkan dibandingkan dikonsumsi.

"Jangan brandu kalau itu tidak dilakukan, ada Puskeswan karena itu bisa berdampak," kata bupati. (antara/jpnn)

Seorang warga Gunungkidul dilaporkan sedang suspek antraks dan saat ini dirawat di RSUD Prambanan, Sleman.

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News