Daftar Ternak Kurban yang Paling Dibutuhkan di Sleman

Rabu, 29 Mei 2024 – 15:02 WIB
Daftar Ternak Kurban yang Paling Dibutuhkan di Sleman - JPNN.com Jogja
Ilustrasi - Kebuthan ternak di Kabupaten Sleman. Foto: Humas Pemda DIY

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) masih membutuhkan banyak pasokan ternak untuk kurban Iduladha 1444 Hijriah.

Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan (DP3) Kabupaten Sleman mendata bahwa hampir semua ternak, baik sapi, domba atau kambing stoknya masih belum mencukupi kebutuhan yang ada.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala DP3 Kabupaten Sleman Suparmono mengatakan kebutuhan sapi di Sleman mencapai 9.600 ekor, tetapi ketersediaannya hanya 3.892 ekor.

Sedangkan kebutuhan domba mencapai 2.700 ekor, tetapi ketersediaannya hanya 1.468 ekor.

"Kekurangan paling banyak pada ternak kambing karena ketersediaannya hanya 1.260 ekor, tetapi kebutuhannya mencapai 12.100 ekor," katanya.

Suparmono mengatakan bahwa kebutuhan ternak itu akan dipenuhi dengan mendatangi kelompok-kelompok ternak, pasar kurban, pelaku usaha ternak, dan mendatangkan langsung dari luar daerah.

"Kami berupaya untuk dapat mencukupi kebutuhan tersebut dengan mendatangkan ternak dari luar daerah. Tentunya yang memenuhi persyaratan kesehatan hewan," katanya.

Menruut dia, masyarakat harus waspada dengan penyakit yang sering menjangkiti ternak, seperti antraks atau penyakit mulut dan kuku (PKM).

Kebutuhan ternak untuk kurban di Kabupaten Sleman masih cukup tinggi. Ternak kambing yang paling banyak dicari.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia