Ratusan Bintara Polri Dilantik, 3 Orang Sabet Predikat Berprestasi

Jumat, 12 Juli 2024 – 11:02 WIB
Ratusan Bintara Polri Dilantik, 3 Orang Sabet Predikat Berprestasi - JPNN.com Jogja
Acara pelantikan bintara Polri di SPM Selopamioro pada Kamis (11/7). Foto: Humas Polda DIY

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Pelantikan 119 siswa sebagai bintara Polri di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) diwarnai dengan tangis haru pada Kamis (11/7).

Acara yang berlangsung di Lapangan Hitam, SPN Selopamioro tersebut dipimpin oleh Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan. 

Mereka menempuh pendidikan kepolisian terhitung sejak 13 Februari 2024.

Kini, ratusan bintara Polri tersebut resmi menyandang pangkat Brigadir Polisi Dua (Bripda).

"Pelantikan saudara pada hari ini merupakan langkah awal serta perjalanan panjang tugas dan karier saudara sebagai anggota Polri," kata Irjen Pol Suwondo. 

Maka dari itu ia mengingatkan bahwa tugas yang bakal dihadapi makin kompleks dan menantang seiring perkembangan kehidupan masyarakat.

Kabidhumas Polda DIY Kombes Pol Nugroho Arianto mengatakan bahwa dari total 119 siswa yang dilantik 111 orang di antaranya masuk jalur rekrutmen polisi tugas umum (PTU) dan delapan orang jalur bintara rekrutmen pro aktif.

Beberapa siswa satu angkatan tersebut dalam pendidikan ini menyabet predikat berprestasi, yaitu Bripda Naufal Nugraha, Bripda Yudatama dan Bripda Muhammad Rifai Sadana. (mcr25/jpnn)

Sebanyak 119 siswa menuntaskan pendidikan kepolisian dan kini menyandang pangkat baru.

Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Sukron Fitriansyah

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia