Jangan Lewatkan Festival Teater Antarkecamatan di Bantul

Jumat, 02 Agustus 2024 – 20:01 WIB
Jangan Lewatkan Festival Teater Antarkecamatan di Bantul - JPNN.com Jogja
Festival teater di Bantul. Foto: Antara

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Bagi Anda yang gemar dengan seni pertunjukan teater, jangan lewatkan festival teater antarkecamatan di Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Kegiatan itu diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan Kabupaten Bantul, bekerja sama dengan seluruh paguyuban teater di kabupaten tersebut.

Festival teater antarkecamatan di Bantul berlangsung sejak 31 Juli hingga 4 Agustus 2024 di panggung teater Auditorium Fakultas Seni Pertunjukan Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta.

Kepala Dinas Kebudayaan Bantul Yanatun Yunadiana mengatakan kegiatan itu diselenggarakan agar seni terater tetap terjaga di masyarakat.

Menurut Yanatun, acara tersebut diikuti oleh 17 sanggar seni dari 17 kecamatan.

"Harapan besar untuk pelestarian budaya. Tidak hanya melulu pada seni pertunjukan, tetapi budaya bagaimana seni yang ditampilkan bisa mengubah budaya negatif yang ada di masyarakat karena teater ini bisa mengekspresikan kehidupan yang ada di sekitar," katanya.

Pada pembukaan festival teater tersebut telah diawali dengan penampilan Sanggar Teater Pelopor dari Kecamatan Sedayu dengan judul teater "Dewi Limaran" dan Sanggar Teater Lombok Riwit dari Kecamatan Banguntapan dengan judul teater "Titipan".

Ketua Paguyuban Teater Bantul Cahyo Ardhi Trianantoro mengatakan festival teater juga bertujuan untuk memasyarakatkan kesenian teater sehingga akan muncul bibit-bibit seniman teater baru di Kabupaten Bantul.

Saat ini sedang berlangsung festival teater antarkecamatan di Kabupaten Bantul. Acara tersebut berlangsung di ISI Yogyakarta.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia