7 Perguruan Tinggi di Jogja Bikin Kesepakatan dengan KPU RI Soal Pemilu 2024

Jumat, 19 Agustus 2022 – 18:45 WIB
7 Perguruan Tinggi di Jogja Bikin Kesepakatan dengan KPU RI Soal Pemilu 2024 - JPNN.com Jogja
Tujuh perguruan tinggi di Yogyakarta menandatangani nota kesepahaman bersama KPU pada Jumat (19/8). Foto: M. Sukron Fitriansyah/JPNN.com

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menandatangani nota kesepahaman bersama tujuh perguruan tinggi di Yogyakarta pada Jumat (19/8).

Penandatanganan terkait penyelenggaraan Pemilu 2024 itu disepakati oleh Universitas Gadjah Mada, Universitas Islam Indonesia, Universitas Negeri Yogyakarta, UIN Sunan Kalijaga, Institut Seni Indonesia Yogyakarta, UPN Veteran Yogyakarta dan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari mengatakan dalam penyelenggaraan pemilu nanti pihaknya tidak bisa berkerja sendiri.

Oleh karena itu, keterlibatan berbagai pihak dalam mendukung penyelenggaraan pesta demokrasi ini sangat diharapkan.

Di sisi lain, Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerjasama Universitas Negeri Yogyakarta Siswantoyo mengatakan pihaknya menyambut baik penandatanganan nota kesepahaman ini.

"Ini merupakan implementasi dari tri dharma perguruan tinggi untuk pengabdian kepada masyarakat," katanya.

Siswantoyo mengatakan kolaborasi ini bisa menjadi salah satu kunci keberhasilan penyelenggaraan pemilu.

"Dengan bermitra dengan KPU, setitik air di lautan, UNY akan turut menciptakan ombak," kata dia.

Tujuh perguruan tinggi di Yogyakarta menandatangani nota kesepahaman bersama KPU pada Jumat (19/8). Sepakat untuk menyukseskan Pemilu 2024.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News