Omicron Memang Sulit Dikendalikan, Pemkot Yogyakarta Terpaksa Melakukan Hal Ini

Senin, 07 Maret 2022 – 10:55 WIB
Omicron Memang Sulit Dikendalikan, Pemkot Yogyakarta Terpaksa Melakukan Hal Ini - JPNN.com Jogja
Ilustrasi - Update kasus Covid-19 di Yogyakarta (Foto: Ricardo/JPNN.com)

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Sejak adanya Covid-19 varian Omicron, pola persebaran virus tersebut di Yogyakarta sulit dikendalikan.

Sudah sebulan, penambahan jumlah kasus positif Covid-19 belum juga menunjukkan penurunan yang signifikan. 

Padahal, pemerintah daerah telah melakukan berbagai upaya untuk melacak dan menghentikan penyebaran Covid-19 di masyarakat.

Hingga Sabtu (5/3) terdapat 3.489 kasus aktif di Kota Yogyakarta. Jumlah tersebut turun dibanding Jumat (4/3) dengan 3.617 kasus aktif. 

Oleh karena itu, Pemerintah Kota Yogyakarta berencana menerapkan pembatasan kegiatan masyarakat dengan lebih ketat. 

Langkah tersebut dinilai sebagai satu-satunya cara menghentikan laju penularan Covid-19 varian Omicron. 

Ketua Harian Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Kota Yogyakarta Heru Poerwadi mengatakan ada dua pola pembatasan yang akan mereka lakukan. 

"Pembatasan jenis kegiatannya dan pembatasan kapasitas peserta apabila kegiatan masih dilakukan," kata dia. 

Sejak ada Covid-19 varian Omicron, persebaran kasus positif sulit dikendalikan. Pemkot Yogyakarta terpaksa melakukan hal ini.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News