Ini Kriteria Warga Yogyakarta yang Bakal dapat BLT BBM
“Dengan demikian, bantuan bisa diserahkan secara cepat dan bisa mengurangi potensi kerumunan karena penyaluran didistribusikan dilakukan per wilayah,” katanya.
Setiap KPM akan menerima bantuan Rp 300.000 untuk periode September dan bantuan periode kedua direncanakan disalurkan pada Desember sehingga total bantuan yang akan diterima oleh setiap KPM adalah Rp 600.000.
Ia berharap penerima bantuan dapat memanfaatkan bantuan yang diterima tersebut secara bijak sesuai tujuan dari penyaluran bantuan karena kenaikan harga BBM.
“Saya kira, tidak akan ada kesulitan dalam penyaluran BLT BBM karena sebelumnya juga sudah dilakukan penyaluran bantuan sosial lain yang secara rutin juga diberikan kepada warga yang berhak,” katanya.
Ia memastikan bantuan sosial seperti program keluarga harapan dan bantuan pangan nontunai juga tetap disalurkan secara rutin. (antara/jpnn)
Puluhan ribu warga Kota Yogyakarta akan mendapat BLT BBM sebagai kompensasi naiknya harga BBM. Begini kriterianya.
Redaktur & Reporter : Januardi Husin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News