5 Tips Liburan Aman dan Nyaman di Jogja

Senin, 25 Desember 2023 – 11:05 WIB
5 Tips Liburan Aman dan Nyaman di Jogja - JPNN.com Jogja
Objek wisata hutan pinus di Bantul. Foto: Antara

"Pengendara sepeda motor sedia jas hujan. Bijak dalam berkendara, pahami medan, tidak memaksakan diri melewati jalur-jalur rawan kecelakaan seperti jalur Cinomati atau jalur curam lainnya," katanya.

Keempat, pahami kondisi dan medan lokasi tujuan wisata. Misalnya, pelancong yang akan berkunjung ke pantai selatan, wajib memperhatikan imbauan mandi di pantai.

"Karakteristik pantai selatan Bantul banyak terdapat palung. Jika ke pantai, sebaiknya tidak mandi di laut karena berbahaya," ujar dia.

Kelima, tidak membawa dan mengoperasikan barang-barang berhaya, seperti petasan.

"Masyarakat bisa mengganti penggunaan kembang api dan petasan dengan suara sirine kuno dan mainan tradisional anak-anak yang terbuat dari bambu, othok-othok, saat car free night di sejumlah ruas jalan utama di Bantul," katanya.

Jeffry mengatakan bahwa penggunaan kembang api diperbolehkan dengan kriteria tertentu yang perlu pengawasan dan perizinan.

"Penggunaan kembang api yang identik saat perayaan tahun baru juga telah diizinkan, tetapi dengan proses perizinan terlebih dahulu untuk penggunaannya," katanya.

Ia mengatakan pihaknya mengimbau masyarakat yang akan mengikuti kegiatan pawai dan konvoi menyambut Tahun Baru 2024, agar tidak mengganggu keselamatan dan kenyamanan pengguna jalan. (antara/jpnn)

Masyarakat yang akan berlibur di Jogja bisa memperhatikan lima tips berikut ini agar nyaman dan aman. Simak baik-baik.

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News