Setelah Dianiaya hingga Babak Belur, Warga Bantul Ini Diperas Rp 5 Juta

Selasa, 14 Maret 2023 – 12:11 WIB
Setelah Dianiaya hingga Babak Belur, Warga Bantul Ini Diperas Rp 5 Juta - JPNN.com Jogja
Ilustrasi - Penganiayaan dan pemerasan di Bantul. Foto: Ricardo/JPNN.com

jogja.jpnn.com, BANTUL - Aksi penganiayaan terhadap Iwan Dwi (27) terjadi di lokasi wisata di Plesedan, Srimulyo, Piyungan, Bantul.

Selain dianiaya, warga Desa Srimulyo tersebut juga diperas oleh tiga pelaku.

Kasihumas Polres Bantul Iptu I Nengah Jeffry Prana Widyana mengatakan aksi penganiayaan dan pemerasan dialami korban pada Rabu (8/3).

Ketiga pelaku telah ditangkap polisi yakni SK (25), warga Piyungan, GDS (29) warga Prambanan dan ST (32) warga Piyungan.

"Korban dikeroyok, dipukuli dan ditendang oleh ketiga pelaku secara bergantian," ujar Iptu Jeffry, Sabtu (11/3).

Seusai dikeroyok hingga babak belur, korban dimintai uang damai sebesar Rp 5 juta oleh pelaku.

Menurut Jeffry, korban dikatakan juga pernah memukul salah satu pelaku.

"Korban menelepon istrinya dan menyuruh menyiapkan uang tersebut dan setelah siap selanjutnya salah seorang pelaku mengambil uang tersebut di depan SLTPN1 Piyungan," ujarnya.

Nasib malang dialami warga Piyungan, Bantul ini karena dikeroyok hingga babak belur oleh tiga pelaku.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News