Nakes di Bantul Mulai Kewalahan, Banyak yang Terpapar Covid-19

Rabu, 02 Maret 2022 – 18:02 WIB
Nakes di Bantul Mulai Kewalahan, Banyak yang Terpapar Covid-19 - JPNN.com Jogja
Ilustrasi: kasus Covid-19 di Bantul (Foto: Antara)

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Tenaga kesehatan di Kabupaten Bantul mulai banyak yang terpapar Covid-19 sehingga mengganggu pelayanan kesehatan di beberapa puskesmas.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul Agus Budi Rahardjo mengatakan saat ini para petugas kesehatan harus bekerja lebih ekstra karena banyaknya jumlah rekan mereka yang terpaksa diliburkan akibat terpapar Covid-19. 

"Untuk SDM (sumber daya manusia) memang membuat kami tambah ekstra karena disamping kasusnya banyak, SDM juga banyak yang terkonfirmasi positif," kata Agus, Rabu (2/3).

Berdasarkan data kasus Covid-19 Bantul per 1 Maret 2022, di Rumah Sakit Panembahan Senopati (RSPS) Bantul jumlah perawat yang konfirmasi positif lebih dari 50 orang, kemudian ditambah dengan tenaga lainnya yang berjumlah sekitar 80-an orang.

Kemudian, di kantor Dinkes Bantul sendiri, setidaknya ada 20 pegawai yang saat ini terkonfirmasi Covid-19.

Kasus konfirmasi di instansi pemerintah terus ditemukan secara bergantian.

Agus mengatakan seluruh puskesmas di Kabupaten Bantul pasti memiliki kasus Covid-19 untuk nakes. 

"Di puskesmas itu cukup banyak sekitar 205 orang yang positif tersebar di 27 puskesmas. Semua puskesmas pasti ada. Di Dinkes maupun RSPS itu gantian saja yang positif," katanya.

Tenaga kesehatan atau nakes di kabupaten Bantul mulai kewalahan menangani pasien Covid-19 karena banyak rekan mereka yang juga terpapar.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia