Pejabat Pemkot Jogja Kena OTT KPK, Dengarkan Saran Anggota DPRD DIY

Sabtu, 04 Juni 2022 – 09:35 WIB
Pejabat Pemkot Jogja Kena OTT KPK, Dengarkan Saran Anggota DPRD DIY - JPNN.com Jogja
Kantor Wali Kota Yogyakarta. Foto: M. Syukron Fitriansyah/JPNN

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Ketua Komisi A DPRD DIY Eko Suwanto angkat bicara soal Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang menjerat eks Wali Kota Yogyakarta Haryadi Suyuti.

Politikus PDIP Perjuangan itu mendukung sepenuhnya upaya lembaga antirasuah memberantas tindak korupsi di lingkungan pemerintahan.

"Pada prinsipnya saya menghormati dan mendukung proses hukum yang dilaksanakan KPK dalam upaya melakukan pemberantasan korupsi," katanya pada Jumat (3/6).

Melihat kondisi saat ini, Eko meminta kepada pejabat Pemkot Yogyakarta dan jajarannya untuk tetap bekerja profesional.

"Pj Wali Kota dan aparatur di Pemerintahan Kota Yogyakarta untuk tetap secara baik dan optimal melakukan pelayanan publik," katanya.

Agar kasus serupa tak terulang, Eko mendesak inspektorat untuk lebih mengoptimalkan pengawasan internal di Pemkot Yogyakarta.

"Serta melakukan pembinaan dan pendampingan kepada para pejabat dan aparatur di lingkungan Pemkot Yogyakarta guna mencegah tindak pidana korupsi dan penyalahgunaan wewenang," sambungnya.

Eks Wali Kota Yogyakarta Haryadi Suyuti sendiri telah ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK pada Jumat (3/6).

Ketua Komisi A DPRD DIY Eko Suwanto mendesak inspektorat untuk lebih mengoptimalkan pengawasan internal di Pemkot Yogyakarta.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia