Warga Purbayan Kotagede Antusias Mengikuti Pelatihan Menjahit

Kamis, 21 Juli 2022 – 18:00 WIB
Warga Purbayan Kotagede Antusias Mengikuti Pelatihan Menjahit - JPNN.com Jogja
Pelatihan menjahit bagi warga Purbayan, Kotagede pada Rabu (20/7). Foto: Humas DPRD DIY

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Warga Purbayan, Kotagede mendapatkan bantuan mesin dan pelatihan keterampilan menjahit. 

Lurah Purbayan Nawangsari mengatakan kegiatan pelatihan dan bantuan mesin bisa memberikan tambahan alat kerja untuk berproduksi. 

"Keterampilan menjahit dalam pelatihan selama 32 hari ini semoga menambah kemampuan warga dalam berkreasi di bidang konveksi dan menjahit," kata Nawangsari pada Rabu (20/7).

Pihak kelurahan sendiri mengaku siap memberi pendampingan guna pengembangan usaha.

"Kami di Kelurahan Purbayan siap berikan pendampingan ke depan agar usaha warga bisa lebih maju," katanya.

Ketua Komisi A DPRD DIY dari Fraksi PDI Perjuangan Eko Suwanto mengatakan upaya bantuan fasilitas bagi warga untuk menambah keterampilan ini sangat penting.

Eko berharap lewat fasilitas tersebut perekonomian warga segera pulih dan mampu memiliki keterampilan dalam berwirausaha.

"Semoga pelatihan bagi ibu-ibu di kelompok Purbayan Asri, lewat latihan dan pemberian alat menjahit bisa menambah kemajuan dari warga dan anggota kelompok," jelasnya. 

Warga Purbayan, Kotagede mendapatkan bantuan mesin dan pelatihan menjahit pada Rabu (20/7).
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News